Sabtu, 25 Oktober 2014

Apa Itu Super User, Super SU, Dan Binary SU

Pengertian Super User, Super SU, Binary SU Dan Kegunaannya - Apa itu Super User?, Apa itu Super SU?, Apa itu Binary SU?, Apa Kegunaan Super User dan SuperSU?. Beberapa pertanyaan diatas meliputi Fungsi Super User, Super SU, Binary SU dan Penjelasannya. Pada post ini Anda akan mengenal lebih dekat tentang SuperSU, Super User dan Binary SU.

Pengertian SuperSU, SuperUser, dan BinarySU
Pengertian SuperSU, SuperUser, dan BinarySU

Apa Itu Super User?

Superuser adalah suatu aplikasi yang mengelola apakah aplikasi pada perangkat yang telah di root memiliki akses ke sistem sebagai superuser. Aplikasi yang diberikan su memiliki izin tertinggi untuk dapat memodifikasi hampir semua bagian dari sistem.

Sebenarnya, Superuser adalah istilah yang digunakan untuk memberikan kewenangan agar user biasa dapat bertingkah seperti super user (sudo --> super user do) sehingga user biasa pun dapat leluasa "menguasai sistem".

Apa Itu Super SU?

SuperSU merupakan alternatif lain aplikasi untuk memperoleh akses superuser selain menggunakan aplikasi superuser. Superuser dan supersu secara fungsional sama dan nyaris tidak memiliki perbedaan.

Super SU adalah software untuk me-root android Anda secara normal maupun secara menyeluruh, Super SU juga menyediakan fitur Unroot yang bisa digunakan untuk mengembalikan android yang ter-root seperti semula. Anda bisa mendownload Super SU Pro pada laman Super SU Pro .apk.

Apa Itu Binary SU?

Binary su adalah sebuah aplikasi yang ada jika android membutuhkan hak superuser. Biner akan memeriksa database yang dikelola oleh Superuser.apk untuk menentukan apakah Anda telah memberikan hak untuk meminta aplikasi, dan jika tidak memberitahu Superuser.apk untuk menampilkan prompt meminta izin kepada Anda.


Intinya ketiga aplikasi tersebut adalah komponen yang saling menguatkan dan saling membantu satu sama lain dalam hal Root Android. Sekian, semoga bermanfaat!
Apa Itu Super User, Super SU, Dan Binary SU
4/ 5
Oleh