Hal Yang Harus Dilakukan Seorang Blogger Setelah Mempublikasikan Artikel/Post - Setelah sebelumnya saya pernah membagikan artikel yang berjudul "Hal Yang Harus Dilakukan Seorang Blogger Sebelum Mempublikasikan Artikel/Post". Artikel yang anda baca sekarang adalah lanjutan dari artikel tersebut.
Apa saja yang harus dilakukan setelah mempublikasikan artikel? Pertanyaan seperti itu sangatlah sering saya temukan pada grup-grup blogger. Umumnya pertanyaan tersebut ditanyakan oleh seorang blogger pemula yang ingin menambah wawasannya.
Untuk membuat artikel semakin bagus dimata pengunjung/pembaca dan Search Engine. Maka perlu dilakukan Optimasi pada artikel tesebut. Tidak sembarang optimasi boleh dilakukan. Optimasi yang salah malah akan menyebabkan artikel blog semakin hancur dan tidak disukai oleh Search Engine.
Hal yang harus dilakukan setelah menulis artikel sebenarnya ada banyak dan bermacam-macam, seperti men-submit artikel ke Webmaster Google dan Bing, mencarikannya backlink, dan mempromosikannya di sosial media seperti Facebook, Twitter, Google Plus serta tidak lupa men-submit ke Sosial Bookmark.
Hal Yang Harus Dilakukan Setelah Mempublikasikan Postingan
Sebenarnya sangat banyak sekali yang harus dilakukan, tapi disini saya hanya akan membahas poin-poin pentingnya saja. Jadi silakan anda praktekkan cara ini pada artikel anda.
Poin-Poin Penting Tersebut Seperti :
1. Menyubmit Artikel ke Mesin Pencari
Submit artikel ke search engine atau mesin pencari adalah hal pertama yang harus dilakukan. Buat apa menulis artikel kalau tidak dibagikan untuk pembaca?. Tentu pembaca juga tidak mencari artikel yang dia perlukan di blog anda, melainkan mereka mencarinya di google atau mesin pencari lainnya. Maka dari itu anda harus membuat artikel anda terindeks di berbagai mesin pencari.
Anda bisa mensubmit di Webmaster Google dan Bing. Untuk search engine lainnya bisa dicari di google.
2. Mencarikannya Backlink
Supaya artikel terindeks paling atas di mesin mencari, maka diperlukan sebuah optimasi. Backlink atau Link balik merupakan salah satu optimasi yang bisa dilakukan agar artikel terindeks paling atas di search engine. Backlink yang anda perlukan bukan baclink biasa melainkan backlink yang berkualitas. Perlu anda ketahui 1 backlink berkualitas sama dengan ratusan backlink biasa.
Untuk mengetahui lebih dalam tentang backlink anda bisa membaca "Pengertian Backlink" dan untuk mencari backlink anda bisa membaca "Cara Mendapat Backlink Berkualitas".
3. Mempromosikan ke Sosial Media
Berbagai macam sosial media seperti Facebook dan Twitter adalah salah satu cara yang tepat untuk mempromosikan artikel. Selain bisa mendapat banyak pembaca, saya rasa anda juga sudah mendapatkan backlink berkualitas karena Facebook dan Twitter merupakan sarana utama untuk mencari backlink berkualitas.
4. Submit di Sosial Bookmark
Submit artikel di Sosial Bookmark selain bisa mendapat pembaca anda juga mendapat backlink dari situs tersebut.
Web Sosial Bookmark yang menurut saya bagus adalah Lintas.me, karena selain aksesnya mudah, web tersebut juga bersifat Dofollow.
Itulah beberapa hal yang perlu dilakukan sesudah mempublikasikan artikel. Tidak lupa saya juga mempraktekkannya pada artikel ini. Sekian, semoga bermanfaat.
Hal Yang Harus Dilakukan Seorang Blogger Setelah Mempublikasikan Artikel/Post
4/
5
Oleh
Niddul